Faktor Yang Mempengaruhi Akurasi Radar

Faktor Yang Mempengaruhi Akurasi Radar

Sifat-sifat (karakteristik) Pesawat Radar


Jarak capai maximum suatu radar tergantung dari :

  1. Peak power radar, makin besar peak power makin besar jarak capai maximum
  2. Makin besar panjang pulsa radar makin jauh jarak capainya.
  3. Tergantung dari PRF radar, disamping itu tergantung pula faktor-faktor yang lain itu.
  4. Bentuk lobe dari para pancaran radar, makin sempit bentuk lobe yang diarahkan makin kuat intensitas pancarannya. Sedangkan bentuk lobe ini tergantung pula dari susunan, bentuk dan ukuran antena, karena hal-hal tersebut mempengaruhi antenna gain (reflector gain).
  5. Tergantung dari sensitifitas pesawat penerima radar, karena untuk sasaran yang jauh echo yang dipantulkan sangat lemah, makin jauh makin lemah. Tetapi jika pesawat penerima radar sensitif, meskipun echo lemah sekali karena jauhnya sasaran, tetapi pesawat penerima radar akan masih dapat memberikan tegangan video yang cukup kuat.
  6. Tergantung dari tingginya antenna radar karena pulsa tegangan micro wave radar bersifat space wave. Karena itu makin tinggi antenna makin jauh jarak capai maximumnya.

Minimum range (jarak minimum) tergantung dari :

  1. Panjang pulsa, makin kecil panjang pulsa makin kecil jarak minimum radar. Misalnya panjang pulsa 1 micro detik jarak minimum adalah 300 meter.
  2. Tergantung dari bentuk lobe vertical.
  3. Letak dari pada scanner terutama tingginya.
  4. Tergantung daripada T/R switch, yaitu periode T/R switch bekerja.
Hal-hal yang mempengaruhi jarak capai maximum radar ialah: Intensitas tenaga rata-rata dari pancaran pulsa micro wave radar (average power). Pulsa radar itu sendiri dapat mencapai jarak yang cukup jauh hingga beberapa ratus mile, tetapi pada jarak yang jauh tersebut belum tentu echo yang dipantulkan kembali ke antenna cukup kuat intensitasnya untuk menghasilkan tegangan video. Karena kita ketahui bahwa :
  • Hanya sebagian kecil dari pulsa micro wave yang dapat dipantulkan kembali oleh sasaran sebagai echo.
  • Pantulkan pulsa wave menyebar makin lama makin membesar, sehingga makin jarak pantulannya echo tersebut menjadi sangat lemah.
Oleh sebab itu untuk mengembangkan pantulan pulsa yang cukup kuat hanya dibawah ratusan mile dengan tenaga pancar yang cukup besar. Untuk radar navigasi umumnya dibawah 75 mile.

Ketelitian pengukuran jarak pada radar tergantung dari :

  1. Linier atau tidaknya slope pada radar tersebut. Apabila slope linear pengukuran paling teliti, apabila slope arus gigi gergaji tersebut tidak linear pengukuran tidak teliti (tidak linear artinya merupakan garis lengkung).
  2. Ukuran dari pada echo pada screen radar terutama apabila radar tersebut digunakan untuk jarak ukur maximum yang besar. Karena itu kalau mengukur jarak suatu sasaran pada radar agar diusahakan. a) Focus dibuat setajam mungkin. b) Receiver gain jangan terlalu besar, demikian juga brightnees (brilliancy).
  3. Keadaan permukaan flurescen screen didalam tabung CRT, terutama lapisan flurescent screen pada pinggir screen, makin kecil lapisan fluorescent screen makin baik, jika permukaan fluorescent screen besar echo membesar.
  4. Tinggi antena radar, terutama terhadap sasaran yang sangat dekat, karena akan menimbulkan kesalahan peralak.
  5. Tergantung dari skala pengukuran radar yang dipergunkan dapat pesawat radar tersebut.. Yaitu : Variabel range marker dan fix range marker, pada waktu-waktu tertentu harus diadakan kalibrasi untuk variabel range marker dan fix range marker tersebut. Caranya : Pada saat-saat tertentu pada waktu kapal berhenti (buang jangkar atau merapat ke dermaga) diadakan pengukuran jarak sasaran dengan marker-market tersebut. Hasil dibandingkan dengan jarak pengukuran sasaran dengan cara lain yang lebih meyakinkan. Yaitu secara visual misalnya dengan sextan/pengukuran pada peta dan lain-lainnya.

Ketelitian baringan dari pada radar tergantung dari :

  1. Bentuk penampung lobe horizontal, makin sempit penampang lobe horizontal makin teliti.
  2. Tertangung dari sincronisasi putaran antenna dan putaran sweep. Perlu diperhatikan bahwa putaran sweep dan putaran antenna harus betul-betul sincron. Apabila terjadi kelambatan putaran sweep terhadap putaran antenna akan menyebabkan pengukuran baringan menjadi salah besar.
  3. Tergantung dari ketebalan heading flash marker dan tebalnya echo. Defferniator ialah untuk menghilangkan echo-echo kabur yang disebabkan oleh hujan, kabut, mendung, yang merupakan gangguan pada screen.